BeritaKegiatan Polri

Kapolri Sebut Rombongan Kapolda Jambi Akan Di Evakuasi RS Terdekat, Kadis Kesehatan Sungai Penuh RSUD Siap Terima Kapolda Serta Rombongan

Kerinci – Kabar Reskrim Polri |  Pendaratan darurat Helikopter yang di tumpai Kapolda Jambi beserta rombongan mendapat perhatian serius dari Kapolri Jendral Listyo Sigit Prabowo, Orang nomor satu di Kepolisian ini bergerak cepat mengirimkan 2 helikopter untuk proses evakuasi korban selamat helikopter yang mendarat darurat di hutan wilayah Tamia Kanbupaten Kerinci, Jambi.

Kapolri Jenderal Listyo Sigit mengatakan rombongan Kapolda Jambi Irjen Rusdi Hartono yang selamat itu akan dievakuasi ke rumah sakit terdekat.
“Saat ini kita telah mengirimkan tim untuk melakukan evakuasi rombongan Kapolda Jambi yang mendapat musibah, terdiri dari 2 helikopter yang kita berangkatkan, dan kemudian juga tim dari Brimob yang memiliki kemampuan untuk melaksanakan SAR,” kata Kapolri Jenderal Listyo Sigit, kepada wartawan, di Media Center GBK, Minggu (19/2/2023).

Selain tim Kepolisian yang di tugaskan untuk mengevakuasi, juga akan dibantu oleh masyarakat pecinta alam serta masyarakat setempat untuk mengevakuasi korban. Listyo mengatakan tim evakuasi saat ini telah menuju titik koordinat pendaratan helikopter yang mengangkut rombongan Kapolda Jambi itu.

Kapolri menambahkan ,”saat ini tim sudah berada di sekitar 3 KM dari lokasi, namun karena memang wilayahnya perbukitan sehingga kita membutuhkan waktu,” tambahnya.

Kapolri juga mengatakan skema evakuasi rombongan Kapolda Jambi itu dapat melihat kondisi. Apakah akan menggunakan helikopter atau menggunakan jalur darat.

“Tentang evakuasi yang pertama kita akan melihat medan yang ada, kalau bisa kita evakuasi dengan menggunakan helikopter tentunya akan menggunakan helikopter, namun apabila harus dievakuasi menggunakan jalur melalui darat karena kondisi lapangan tentunya akan disesuaikan. Di saat helikopter bisa melakukan pengangkatan di titik yang sesuai, kita akan lakukan evakuasi ke RS terdekat,” tutur Kapolri.

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyampaikan seluruh rombongan Kapolda Jambi Irjen Rusdi Hartono selamat usai mendarat darurat di hutan Kerinci, walaupun ada beberapa orang yang terluka.

“Kita sudah dapatkan informasinya, penumpang berjumlah 8 orang, terdiri Kapolda, Direktur, staf dan 3 kru. Alhamdulillah semuanya dalam kondisi selamat walaupun ada beberapa orang yang terluka dan beberapa orang dari mereka bisa kita ajak berkomunikasi walau kadang kala ada kesulitan,” tutupnya.

Terpisah Kepala Dinas Kesehatan Kota Sungai Penuh Azwarman mengatakan,” apabila rombongan Kapolda Jambi yang telah mengalami musibah akibat pendaratan darurat helikopter yang di tumpanginya tersebut akan di rujuk di RSUD Kota Sungai Penuh, Kami dari Dinkes dan RSUD May.Jend. A.Thalib beserta Tim siap menerima, tim PSC dari Dinas Kesehatan sudah turun ke lokasi untuk membantu pengobatan rombongan Kapolda yang mengalami pendaratan darurat helikopter yang di tumpanginya,” ungkap Azwarman, Kadis Kesehatan Kota Sungai Penuh.

 

Download Berita

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button